Kunjungi Pesantren di Jatim, Mahfud Bantah Cari Dukungan Politik

Written By bopuluh on Senin, 24 Desember 2012 | 18.51

SITUBONDO, KOMPAS.com - Ketua Mahkamah Konstitusi (MK) Mahfud MD mengunjungi dua Pondok Pesantren di Situbondo, Jawa Timur, Senin (24/12/2012). Ia menegaskan, kunjungannya tak berlatar belakang kepentingan politik dalam rangka mencari dukungan. Maklum saja, nama Mahfud masuk dalam daftar tokoh yang dinilai layak berkompetisi dalam Pemilihan Presiden 2014 mendatang. Sebelum mengunjungi Ponpes Syalafiyah Syafi'iyah Sukorejo, Kecamatan Banyuputih, Mahfud mengunjungi Ponpes Wali Songo, di Kelurahan Mimbaan, Kecamatan Panji.

"Saya datang ke sini (Ponpes Sukorejo) atas undangan Kiai, bukan untuk minta dukungan dan doa restu dalam Pilpres, karena pelaksanaan  Pilpres masih tinggal 1 tahun lebih," katanya.

Menurutnya, undangan berkunjung sudah diterimanya sejak lama. Namun, baru dapat dilaksanakan saat ini. Kebetulan, saat libur Natal ini, Mahfud mempunyai jadwal kunjungan ke Jawa Timur, dan dimanfaatkan mengunjungi pesantren.

"Ponpes bukan hal yang baru bagi saya. Sejak menjabat Menhankam di era Presiden Almarhum Gus Dur, kami memang sudah keluar masuk Ponpes. Soal politik, saat ini ada beberapa parpol yang mendekat, namun belum ada pembicaraan serius tentang posisi kami dalam Pilpres tersebut," ujar Mahfud. 

Meski membantah mencari dukungan politik, kalangan pesantren menyatakan dukungannya jika Mahfud maju sebagai calon presiden. Hal itu diungkapkan salah seorang pengurus Yayasan Ponpes Syalafiyah Syafi'iyah Sukorejo KH Muhyidi Khatib.

Dalam kunjunga di Ponpes Syalafiyah Syafi'iyah Sukorejo, Mahfud juga memberikan kuliah dan diskusi kontitusi dengan  sejumlah santri. Dalam kuliahnya, Mahfud mengatakan saat ini Indonesia tidak perlu membangun, tetapi lebih penting adalah menyelamatkan Indonesia .

"Sebab, semua  program  pemerintah di bidang ekonomi dan teknologi perencanaannya sudah bagus, namun hanya tinggal penegakan hukum yang harus betul-betul  ditingkatkan, untuk menyelamatkan negara kita tercinta ini," ujarnya.

Editor :

Inggried Dwi Wedhaswary


Anda sedang membaca artikel tentang

Kunjungi Pesantren di Jatim, Mahfud Bantah Cari Dukungan Politik

Dengan url

http://preventcholesterolsoon.blogspot.com/2012/12/kunjungi-pesantren-di-jatim-mahfud.html

Anda boleh menyebar luaskannya atau mengcopy paste-nya

Kunjungi Pesantren di Jatim, Mahfud Bantah Cari Dukungan Politik

namun jangan lupa untuk meletakkan link

Kunjungi Pesantren di Jatim, Mahfud Bantah Cari Dukungan Politik

sebagai sumbernya

0 komentar:

Posting Komentar

techieblogger.com Techie Blogger Techie Blogger